Kamis, 25 Juli 2019

Peralatan Panahan



Sebelum ikut dalam kegiatan panahan, tentu yang terlebih dahulu harus diketahui adalah alat-alat panah itu sendiri. Pada dasarnya panahan hanya terdiri dari dua alat yaitu busur dan anak panah. Namun untuk olah raga prestasi banyak peralatan panahan yang harus disesuaikan dengan peraturan panahan itu sendiri baik target maupun lapangan panahan. 

Sementara untuk panahan sebagai kegiatan berburu peralatannya lebih fleksibel karena yang penting target berburu bisa terkena panah. Disini peralatan panahnya bisa untuk berburu hewan di darat, udara maupun air.  

Yang penting perlu diingat bahwa panahan adalah olah raga konsistensi, maksudnya adalah, jenis panah, alat panah dan settingnya serta teknik menggunakannya harus sesuai dengan target yang akan dipanah. Apabila memilih panahan untuk olah raga prestasi maka busur dan anak panahnya juga yang sesuai dengan olah raga prestasi. 

Tapi jika untuk keperluan untuk berburu makan panahnya juga harus yang berjenis berburu (hunting). Di luar itu ada jenis panah yang hanya untuk keperluan rekreasi seperti panah untuk anak-anak bermain.  Jenis-Jenis Panah sebagai berikut:

1. STANDAR BOW
Sebenarnya adalah jenis recurve bow, tapi versi generik. Busur jenis ini bisa ikut berbagai ronde pertandingan: Ronde Nasional/Standard Bow, Ronde Recurve, dan Ronde Barebow. 

Perbedaan antara "standard bow" dan "recurve" akan dijelaskan singkat. Busur recurve adalah busur yang ujung limbsnya melengkung ke depan menjauhi si pemanah.

Jadi menurut definisi diatas sebenarnya busur "recurve" dan standard bow adalah sama2 jenis busur recurve, karena karakter/ciri khas limbsnya sama. Begitu juga recurve hunting bow, traditional recurve, dan horsebow. Mari kita lihat gambarnya

2. LONGBOW
Busur ini memiliki tinggi sama atau lebih dari pemanah makanya disebut longbow. Longbow memiliki tingkat pengoperasian yang terbilang cukup sulit karena ukuranya yang cukup panjang.

3. HORSE BOW
Sesuai namanya busur ini umumnya digunakan oleh penunggang kuda   bentuknya yang berlekuk  agar ukurang panjangnya dapat di minimalisir agarmemudahkan pengoperasiannya.
  
4. RECURVE BOW
Adalah sebuah busur dimana tali menyantuh kaki busur .Pada recurve bow batang pegangan dan kaki busur merupakan bagian yang berbeda.seperti pada recurve bow modern yang menggunakan baja sebagai kakinya. pada ajang perlombaan recurve bow lebih mendominasi para pemanah.

Hunting Recurve Bow

Recurve hunting bow

Traditional Recurve 

5. FLAT BOW
Juga sesuai namanya busur ini kakinya berbentuk datar alias rata . sekilas busur ini mirip dangan longbow perbedaannya hanya pada kakai busurnya yang rata.

6. CROSSBOW
Pada abad pertengahan senjata ini sangat populer karena pengoperasiannya yang di bilang    mudah. untuk melatih tentara menggunakan panah butuh waktu kurang lebih 1 tahun. Namun, menggunakan Crossbow tentara dapat di latih kurang dari 2 minggu.
  
Hunting arrow

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.