Rabu, 24 Juli 2019

Berlatih survival



Survival merupakan kemampuan yang harus dilatih terus menerus, dan semakin ditambah medan latihan yang digunakan. Dengan semakin banyak berlatih dengan berbagai medan yang digunakan, maka keahlian untuk survival juga akan semakin terlatih. Berikut adalah program latihan survival yang bisa dijadwalkan bersama-sama teman.

Materi latihan
1. Membuat kotak survival untuk diri sendiri (survival box), latihan di rumah, berlatih sendiri dan belajar sama orang berpengalaman
2. Membuat bivak, latihan di rekarangan pekarangan rumah dan alam, berlatih sendiri dan belajar sama orang berpengalaman
3. Menemukan air, latihan di pekarangan rekarangan rumah dan alam, berlatih sendiri dan belajar sama orang berpengalaman
4. Membuat jerat, latihan di pekarangan rumah dan alam, berlatih sendiri dan belajar sama orang berpengalaman
5. Latihan menembak, baik dengan panah, senapan angin atau senapan berburu, panah ikan, danalat tembak lainnya, latihan di tempat khusus dan harus dibimbing oleh orang yang terlatih
6, Berburu, latihan di alam sesungguhnya besama orang berpengalaman, berburu tidak boleh dilakukan sendirian, kecuali sudah beberapa kali berlatih dengan orang yang berpengalaman, itupun keberangkatannya harus diketahui oleh orang sekitar
7. Membuat alat penangkap ikan, latihan di pekarangan rumah dan alam Berlatih sendiri dan belajar sama orang berpengalaman
8. Membuat perapian, latihan di pekarangan rumah dan alam Berlatih sendiri dan belajar sama orang berpengalaman
9. Komunikasi darurat, latihan di pekarangan rumah dan alam Berlatih sendiri dan belajar sama orang berpengalaman
10. Latihan lengkap survival di alam bebas. Biasanya latihan di alam bebas ini diajarkan dalam Diksar hampir seluruh kelompok pecinta alam. Namun latihan survival ini bisa dilatih secara bersama beberapa orang sekaligus dalam kelompok-kelompok kecil.

Sekarang kita akan membahas materi latihan pertama seperti disebutkan diatas yaitu membuat kotak survival untuk diri sendiri. Saat ini sudah banyak toko pecinta alam yang menyediakan survival box, di toko online juga banyak tersedia, tinggal pesan dan paket akan datang sendiri. Tapi berdasar pengalaman tidak ada yang cocok 100%, lebih enak jika kita membuat survival box untuk diri sendiri.

Peralatan pendukung dalam survival atau lebih dikenal dengan Survival Box adalah satu kotak perlengkapan yang dipersiapkan untuk menghadapi survival. Isinya bisa beragam tergantung dengan keperluan atau selera dari user.

Biasanya alat-alat yang disiapkan dalam Survival Kit adalah:
a. Peluit
b. Kompas kecil (button compass)
c. Fire Starter (pemantik api, kapas)
d. Antibiotik Tablet
e. Tablet pemurni air
f. Fishing gear (mata pancing dan benang)
g. Korek api yang disimpan dalam tabung plastik bekas film (untuk membuat perapian) 
h. Lilin (untuk membuat perapian)
i. Sedikit garam
j. Gergaji Kawat
k. Kawat Tipis
l. Mata Kail dan Pemberat
m. Tali/Benang Pancing

Selain alat-alat tersebut, alat yang juga sangat berguna untuk selalu berada dalam genggaman para pegiat alam bebas adalah:
a. Pisau belati
b. Senter 
c. Tali webbing/prusik

Semua peralatan tersebt disimpan dalam kotak tahan air. Untuk klasifikasi peralatan survival biasanya dibagi dalam beberapa jenis peralatan, yaitu 
a. Survival Kits - Shelter (Tempat Perlindungan Darurat)
b. Survival Kits - Water Procurement (Pengadaan dan Penyimpanan Air)
c. Survival Kits - Food Procurement (Cadangan, Pengadaan & Pengawetan Makanan)
d. Survival Kits - Making Fire (Membuat Api)
e. Survival Kits - Medics (Kesehatan dan P3K)
f. Survival Kits - Signal (Sinyal)
g. Survival Kits - Miscellaneous (Lain-Lain)

Contoh-contoh tablet penjernih/pemurni air (water treatment) :
  
klorin dioksida tablet pemurni air/air sterilisasi

Chlorine Dioxide Drops ; Kills bacteria, viruses & cysts in water including Giardia and Cryptosporidium. Chlorine Dioxide is the safest and most effective form of chemical water disinfection and unlike Chlorine, has no noticeable aftertaste.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.